Kamis, 13 Oktober 2011

KURIKULUM CLASS INDUSTRI TEKNIK KENDARAAN RINGAN

Sistem dan Teknik Penerapan Kurikulum Class Industri


Cara menghitung dan membagi materi pada kurikulum sesuai dengan jam pengajaran yang sudah disesuaikan industri. Memang sedikit menyulitkan, akan tetapi ada cara dan metode untuk itu, serta kami mencoba memberikan simulasi dan contoh pembagiannya.

kurikulum class industri klik disini

Sedangkan konsep pembuatan kurikulum yang berbasis singkronisasi dengan industri, bisa di download disini

Selamat menerapkan dan sukses guru indonesia

Senin, 10 Oktober 2011

RPP BUAT SMK

RPP Atitude Teknik Sepeda Motor / SMK Jurusan Teknik

Pembuatan RPP Atitude bisa dipergunakan untuk seluruh SMK yang memiliki jurusan teknik. Karena silabus dan kurikulum khusus materi Atitude sama asalkan jurusan yang dimiliki sekolah tersebut di bidang keteknikan, Seperti Otomoti, Mesin, Elektro, Listrik, TKJ, dan IF.

Ini kami berikan contoh Promes, Silabus, dan pembuatan RPP Atitude.


Kurikulum Atitude klik disini

Promes Atitude klik disini

Silabus Atitude klik disini

Atitude Atitude klik disini


Salam sukses dan jaya selalu guru SMK Indonesia. Semoga bisa mendidik anak bangsa dengan baik dan benar.

RPP TEKNIK SEPEDA MOTOR

Pembuatan RPP Alat Kerja Sepeda Motor

Dalam persiapan proses KBM seorang pengajar / guru diminta untuk membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran yang biasa disebut (RPP). Agar proses pengajarannya terencana dan sesuai dengan kurikulum / materi apa saja yang seharusnya tersampaikan dalam waktu tertentu pula.

Untuk itu Kami mencoba memberikan contoh untuk pembuatan Promes dan Silabus guna seorang guru bisa membuat yang namanya RPP.

Ini ada beberapa contoh yang biasa teman-teman guru download.


Promes Alat Kerja Sepeda Motor Klik disini

Silabus Alat Kerja Sepeda Motor Klik disini

RPP Alat Kerja Sepeda Motor Klik disini


Sukses dan Jaya Selalu Guru Indonesia. Semoga sukses dan Tetap Semangat dalam mendidik Anak Bangsa.

Jumat, 07 Oktober 2011

Belajar Membuat RPP & Jobsheet Alat Ukur Sepeda Motor

Seorang guru didalam menyelenggarakan proses belajar mengajar, harus melakukan persiapan sebelum mereka memberikan materi pelajaran di dalam kelas. Salah satu contohnya seorng guru harus membuat dulu RPP.

Sedangkan RPP yang akan dibuat oleh seorang guru, maka guru tersebut harus tahu / datapat silabus dan promes pembelajaran. Untuk itu penulis mencoba untuk mencontohkan; RPP, SILABUS, & PROMES suatu pembelajaran.

Materi Silabusnya klik disini

Promes klik disini

RPP klik disini


Bila seorang guru sudah membuat RPP, maka dia juga dituntut untuk bisa memberikan sumbar materi pelajaran dalam bentuk buku, modul atau pun jobsheet bila siswa mendapat pelajaran praktikum.

Ini salah satu contoh pembuatan jobsheetnya, khususnya jobsheet materi pelajaran alat ukur sepeda motor yaitu JOB SHEET - MICROMETER DAN JANGKA SORONG, dan JOB SHEET DIAL INDICATOR DAN BORE GAUGE

JOB SHEET - MICROMETER DAN JANGKA SORONG klik disini

JOB SHEET DIAL INDICATOR DAN BORE GAUGE klik disini

Selamat mencoba dan semoga sukses jadi seorang guru yang baik. Salam dan sukses selalu...!

Kamis, 06 Oktober 2011

MANFAAT & RAHASIA PUASA SENIN KAMIS

Mengapa Nabi Muhammad SAW menganjurkan kita mesti puasa sunnah pada tiap hari Senin dan Kamis.

Teryata para ilmuwan mulai menyadari dan beberapa pendapat jika puasa bisa mendatangkan manfaat yang luar biasa banyak, seperti pengungkapan para ilmuan berikut;

Menurut, Dr. Yuri Nikolayev berpendapat bahwa kemampuan puasa yang bisa membuat seseorang menjadi awet muda adalah sebagai suatu penemuan terbesar abad ini. Beliau mengatakan: “What do you think is the most important discovery in our time? The radioactive watches? Exocet bombs? In my opinion the bigest discovery of our time is the ability to make onself younger phisically, mentally and spiritually through rational fasting.”
(Menurut pendapat Anda, apakah penemuan terpenting pada abad ini? Jam radioaktif? Bom exoset? Menurut pendapat saya, penemuan terbesar dalam abad ini ialah kemampuan seseorang membuat dirinya tetap awet muda secara fisik, mental, dan spiritual, melalui puasa yang rasional).

Alvenia M. Fulton, Direktur Lembaga Makanan Sehat “Fultonia” di Amerika Serikat menyatakan bahwa puasa adalah cara terbaik untuk memperindah dan mempercantik perempuan secara alami. Puasa menghasilkan kelembutan pesona dan daya pikat. Puasa menormalkan fungsi-fungsi kewanitaan dan membentuk kembali keindahan tubuh (fasting is the ladies best beautifier, it brings grace charm and poice, it normalizes female functions and reshapes the body contour).

Ketiga orang ahli tersebut yang notabene adalah non-muslim bahkan mengakui kehebatan dari puasa. Mengapa kita yang muslim justru terkadang melalaikannya? Padahal jelas sekali Rasulullah telah bersabda seperti di atas tersebut.

Beberapa manfaat puasa Senin-Kamis bagi kesehatan jasmani antara lain adalah:

  • Memberikan kesempatan istirahat kepada alat pencernaan.
    Karena pada hari saat kita tidak berpuasa alat penceranaan di dalam tubuh bekerja sangat keras, dan pada saat puasalah alat pencernaan tersebut beristirahat
  • Membersihkan tubuh dari racun dan kotoran (detoksifikasi).
    Dengan puasa Senin-Kamis, berarti membatasi kalori yang masuk dalam tubuh kita sehingga menghasilkan enzim antioksi dan yang dapat membersihkan zat-zat yang bersifat racun dan karsinogen dan mengeluarkannya dari dalam tubuh.
  • Mencegah penyakit yang timbul karena pola makan yang berlebihan gizi, yang belum tentu baik untuk kesehatan seseorang.
    Kelebihan gizi atau overnutrisi mengakibatkan kegemukan yang dapat menimbulkan penyakit degeneratif seperti kolesterol dan trigliserida tinggi, jantung koroner, kencing manis (diabetes mellitus), dan lain-lain.

Mari kita mulai berpuasa, jangan menunggu hingga Ramadhan tiba untuk berpuasa karena belum tentu usia kita akan sampai ke Ramadhan mendatang. Mari kita mulai dengan puasa sunnah Senin-Kamis. Dan jangan lupa untuk sahur dan berbuka mengikuti anjuran Rasulullah saw.

Semoga ALLAH SWT selalu memberikan rahmat dan hidayah-NYA kepada kita semua. Amiin ya Rabb al-’Alamin..